> LUTH MURSALINO'S BLOG: Hubungan IBD dengan Mata Kuliah Sistem Informasi

Sabtu, 19 Maret 2011

Hubungan IBD dengan Mata Kuliah Sistem Informasi

Ilmu Sosial Dasar (IBD) adalah ilmu yang mempelajari dasar-dasar kebudayaan. Sedangkan Sistem informasi adalah suatu sistem yang berkaitan tentang menyebarkan informasi kepada orang-orang tertentu yang membutuhkannya. Manusia menciptakan kebudayaan dan setelah kebudayaan itu tercipta maka kebudayaan mengatur hidup manusia afar sesuai dengannya. manusia tidak dapat dilepaskan dari kebudayaan karena kebudayaan itu merupakan perwujudan dari manusia itu sendiri. Apa yang tercakup dalam satu kebudayaan tidak akan jauh menyimpang dari kemauan manusia itu sendiri. Dalam kesehariannya manusia tidak dapat terlepas informasi-informasi yang ada disekitarnya. Dan bila manusia itu sendiri merasa bahwa informasi itu sangat penting bagi dirinnya maka akan timbul perasaan keingintahuan dan penasaran untuk mendapatkan informasi tersebut sebanyak-banyaknya. Manusia pun akan selalu semakin berkembang bila ia mampu mendapatkan informasi yang sebanyak mungkin ia dapatkan. Selanjutnya informasi yang telah didapat tadi oleh manusia tersebut pada akhirnya bisa merubah cara berfikir, pergaulan, wawasan, kebiasaan, dan bisa merubah pandangan dari niai-nilai yang telah berlaku di masyarakat sekitarnya. Di dalam kehidupan bersosialisasi sekarang pengaksesan informasi sangat penting dalam menunjang semua kegiatan sehari – hari. Di daerah perkotaan kita IPTEK sangat penting khususnya untuk penggunaan internet, itu dikarenakan internet cenderung member kemudahan kepada semua pekerja dan pelajar dalam mencari informasi dan komunikasi di antara mereka yang mempunyai aktifitas sangat padat.
Penggunaan internet saat ini sering disalahgunakan oleh beberapa pihak untuk pengaksesannya. Yang seharusnya untuk mencari informasi yang bermanfaat untuk pengetahuan, tetapi malah sering disalahgunakan untuk beberapa kegiatan yang negative. Beberapa contoh positif pada internet sangat terlihat jelas pada penggunaan situs – situs surat elektronik (email) sebagai alat komunikasi jarak jauh selain ponsel, situs – situs jejaring social yang sekarang lagi banyak dipergunakan orang untuk menjalin pertemanan lebih banyak atau mencari teman lama, dll.
Informasi merupakan elemen dari kehidupan manusia yang saling terkait satu sama lainnya. Manusia berinteraksi kepada yang lain untuk dapat saling bertukar informasi. Banyak hal yang dapat terjadi dari proses sebuah informasi tersebut. Maka perlu adanya pengelolaan yang baik dalam hal ini merupakan fungsi dari sistem informasi. Namun dalam pelaksannanya seorang professional dibidang tersebut perlu melihat dampak dari sebuah sistem yang mereka buat. Karenanya tidak bisa diabaikan hal ini karena hanya mementingkan sesuatu keinginan akan sebuah ambisi saja.

Maka dari itu terjadi hubungan yang sangat erat antara sistem informasi dengan ilmu budaya dasar. Yakni agar mereka yang professional dibidang informasi mampu melihat mengenai masalah-masalah manusia dan budaya. Memperluas wawasan mereka dalam menyesuaikan dengan lingkungannya, peka terhadap lingkungan budaya serta kritis terhadap persoalan-persoalan yang menyangkut kemanusiaan dan budaya.


SUMBER:
http://bhonche1409.blogspot.com/2011/01/hubungan-ilmu-sosial-dasar-dengan.html?zx=9c5435f149c4145d
http://yogieadiputra.wordpress.com/2011/03/03/hubungan-sistem-informasi-dengan-ilmu-budaya-dasar/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

~DILARANG POSTING BERBAU SARA~